Mencoba terstruktur dengan Obsidian - aplikasi catatan local dan aman

warriorsec - sebagai orang yang sering lupa (pelupa) saya baru memutuskan untuk mulai mencatat dan mendokumentasikan secara rapih apapun yang sedang saya pikirkan dan telah saya pelajari. 

pengalaman beberapa tahun lalu, mempelajari banyak hal namun terasa sia-sia saat sedang mempelajari hal baru lagi. Yaps. saya adalah tipe orang yang memiliki hobi belajar. Disclaimer: ini nyata ya.. hehe bukan bermaksud pencitraan, tapi memang hari-hari yang telah saya lalui, sebagian besar saya habiskan untuk belajar dan memahami segala sesuatu. Rugi rasanya jika pengalaman tersebut tidak saya bagikan dan tidak didokumentasikan.

  

Pernah mencoba beberapa software note

Menjadi pelupa, bukan hal yang baru lagi bagi saya. Bukan sekali atau dua kali saya memutuskan untuk menulis note. Mulai dari aplikasi dari g##gle, n#ti#n, dan beberapa aplikasi lain. Namun hasilnya adalah zonkkk, cuma bertahan beberapa hari saja.


Mengenal Obsidian


Sudah setahun terakhir sejak lulus kuliah, saya mempelajari dunia IT Security. Sikap kritis terhadap privasi, terasa sudah tertanam di benak saya. Saya mulai aware terhadap beberapa macam cara memproteksi data. Hingga akhir sekarang, saya membutuhkan sebuah aplikasi note kembali dan mengetik keyword di youtube aplikasi note taking dan muncul video yang mengatakan bahwa Obsidian ini, cocok untuk orang-orang yang aware terhadap privasi.

kenapa dikatakan lebih aman? karena Obsidian ini berbeda dengan aplikasi note lainnya. Saat aplikasi note sekarang memiliki fasilitas cloud yang memudahkan aksesibilitas pengguna. Obsidian menawarkan penyimpanan secara local dan offline. so, apalagi yang membuat saya tidak tertarik?

Tujuan utama menggunakan note (lagi)

saat ini, fokus utama penggunaan note saya adalah mempermudah mendokumentasikan pembelajaran yang telah saya lakukan. Memudahkan membuka kembali apapun yang pernah saya pelajari.
membuat screenshoot, membuat langkah-langkah, mencatat point penting, dan juga membuat suatu rancangan apapun yang ada dipikiran saya. saya juga mencoba menjadikan note taking kali ini, sebagai (benar-benar) second brain saya. :D

First set up

beberapa setting yang saya dapatkan dari tutorial youtube:


Fold heading dan Fold indent


Tag pane dan Starred



Daily notes



Setting penyimpanan file


Itulah cerita mencoba terstruktur dengan obsidian, semoga temen-temen bisa mendapatkan manfaatnya. Tetap produktif dan selalu hati-hati terhadap data privasi kita. salam warriorsec.


-- 22 Mei 2021 --


Komentar

Postingan Populer